Laboratorium Psikologi Terapan (LPT)

  • Tentang LPT

    Laboratorium Psikologi Terapan (LPT) Fakultas Psikologi Universitas Ahmad Dahlan adalah sebuah unit pelayanan jasa psikologi yang berada di bawah naungan Fakultas Psikologi UAD.

    Sejak didirikan pada tahun 2001, LPT telah melayani masyarakat dengan memberikan layanan psikologi yang berkualitas dan mengedepankan kepentingan klien. LPT UAD berdiri dengan misi memberikan pelayanan yang terbaik sesuai dengan kebutuhan klien, terutama dalam hal kesehatan mental dan konseling.

    LPT UAD memiliki tenaga ahli di bidang psikologi yang berkompeten dan berpengalaman dalam memberikan layanan psikologi klinis, psikologi pendidikan, psikologi industri, dan psikologi sosial. Selain itu, LPT UAD juga menyediakan berbagai penelitian dan pengembangan di bidang psikologi.

    Dengan layanan yang berkualitas dan profesional, LPT UAD bertujuan untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan memajukan bidang psikologi di Indonesia.

Jam Layanan Laboratorioum Psikologi Terapan (LPT)

Senin – Kamis        : 08.00 – 12.00 WIB

Jumat                     : 08.00 – 11.00 WIB

Sabtu                     : 08.00 – 12.00 WIB

Ahad                      : Tutup

Telepon/HP/WA     : 0823-2678-2680 (Aktif saat jam kerja)

Alamat                  : Jalan Gondosuli 1, Semaki, Yogyakarta.                                       (Perempatan Traffic, Utara GOR Amongrogo)

Struktur Organisasi

Kepala LPT F. Psikologi   : Alfi Purnamasari, S.Psi., M.Psi., Psikolog

Psikolog Laboran             : Dimas Y. Langgeng, S.Psi.

dan asisten psikolog yang terlatih dan terampil dalam pelaksanaan asesmen psikolog

Layanan

Asesmen / Konseling Individual

Pelayanan Psikologi Individual adalah bantuan profesional dari seorang psikolog untuk mengatasi masalah psikologis. Evaluasi dilakukan untuk mengethaui faktor-faktor yang mempengaruhi kondisi psikologis klien. Layanan atau perilaku, untuk membangu mengatasi stres, kecemasan, depresi, dan masalah psikologis lainnya.

Asesmen Instansi / Korporasi

Asesmen Psikologi untuk instansi mencangkup seleksi karyawan dan pemetaan kemampuan karyawan, mulai dari level non manajerial hingga manajerial. Biaya khusus bagi Amal Usaha Muhammadiyah.

Tes Potensi Akademik

Laboratorium Psikologi Terapan Universitas Ahmad Dahlan menyediakan psikotes TPA (Tes Potensi Akademik). TPA adalah salah satu jenis psikotes yang digunakan untuk mengukur kecerdasan intelektual seseorang. TPA Laboratorium Psikologi Terapan diperuntukkan hanya untuk Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan dan Calon Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan.

Jasa

Jasa Psikologi Industri dan Organisasi

  • Seleksi karyawan dari level Staf hingga Top Manager.
  • Potential Review untuk mapping kompetensi karyawan
  • Promosi karyawan dari level Supervisor hingga Manager
  • Analisis Jabatan
  • Analisis Organisasi

Jasa Psikologi Bidang Pendidikan

  • Penelusuran Bakat Minat
  • Tes Intelegensi
  • Seleksi Akselerasi
  • Pemetaan potensi siswa

Konsultasi Psikologi

  • Masalah keluarga dan perkawinan
  • Penelusuran bakat dan minat
  • Masalah tumbuh kembang anak
  • Masalah remaja
  • Masalah Klinis (Dewasa dan Anak)

Sasaran

  • Mahasiswa dan Keluarga Besar Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta
  • Lembaga-lembaga
  • Sekolah
  • Perusahaan
  • Masyarakat Umum

SARANA & PRASARANA FISIK

  • Ruang tunggu
  • Ruang konseling dilengkapi dengan AC, dan bersifat privasi demi kerahasiaan klien.
  • Ruang tes dilengkapi dengan AC, dan terhindar dari keramaian sehingga klien dapat berkonsentrasi ketika mengerjakan tes.
  • Alat-alat yang valid, reliable, dan teruji.
  • Alat-alat bermain bagi klien anak-anak.
  • Sarana-sarana lain seperti toilet, majalah, dan air minum.

SARANA & PRASARANA NON-FISIK

  • Para staf UPP yang ramah terhadap para klien.
  • Para psikolog yang berpengalaman dalam menangani berbagai kasus.
  • Jaminan akan kerahasiaan jati diri klien (identitas, permasalahan).

Klien Kami

Kampus 1

Universitas Ahmad Dahlan
Jl.Kapas 9, Semaki, Umbulharjo, Yogyakarta 55166
Telepon : (0274) 563515, 511830, 379418, 371120 Ext. –
Layanan Akademik : WA (0882-3346-3544)
Faximille : 0274-564604
Email : info[at]psy.uad.ac.id

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960