Fatwa Tentama, S.Psi., M.Si. Raih Penghargaan Dosen Berprestasi UAD 2014
Dosen Fakultas Psikologi Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Fatwa Tentama, S.Psi., M.Si. berhasil meraih penghargaan sebagai Dosen Berprestasi tingkat universitas pada tahun 2014 yang diumumkan pada agenda Milad ke-54 UAD Yogyakarta, Sabtu (27/12/2014), acara ini dihadiri oleh seluruh sivitas akademika UAD dari berbagai kalangan baik dosen maupun karyawan.
Penghargaan ini diberikan kepada Fatwa Tentama, S.Psi., M.Si. setelah melalui serangkaian seleksi yang dilakukan sesuai pedoman Ditjen DIKTI 2014. Komponen penilaian kinerja dosen berprestasi ini mencakup karya prestasi unggul dan karya tridharma perguruan tinggi yang meliputi kegiatan pendidikan dan pengajaran, penelitian dan publikasi serta pengabdian kepada masyarakat yang dihasilkan dalam kurun waktu tiga tahun terakhir. Tujuan pemilihan dosen berprestasi adalah memberi pengakuan kepada dosen yang secara nyata dan luar biasa melakukan kegiatan tridarma perguruan tinggi yang hasilnya dapat dibanggakan dan sangat bermanfaat bagi kemajuan peningkatan kualitas akademik dan kelembagaan.
Dinobatkan menjadi dosen berprestasi bukanlah hal yang telah direncanakannya mengingat usianya saat ini masih tergolong muda diusia 29 tahun. Ia bercerita diawali dari Fakultas Psikologi yang mengirimkannya untuk berpartisipasi dalam lomba pemilihan dosen berprestasi tingkat universitas berdasarkan kriteria Indek Kinerja Dosen (IKD) tertinggi di Fakultas Psikologi maka iapun mendapatkan kesempatan tersebut.
“Segala kegiatan yang saya lakukan bertujuan untuk berkarya dalam meningkatkan kualitas ilmu pengetahuan dan sumber daya manusia serta meningkatkan kemampuan diri” tutur dosen yang juga menjadi penulis aktif di surat kabar ini. Dengan diadakannya pemilihan dosen berprestasi tingkat Universitas melalui agenda Milad, UAD diharapkan kedepannya selalu konsisten dengan sistem penghargaan yang telah terprogram baik ini bagi dosen yang memiliki prestasi tinggi dalam pelaksanaan kegiatan tridarma perguruan tinggi. (des)