Makrab Ala Psikologi
Malam keakraban (makrab) telah menjadi sebuah budaya sebagai kegiatan lanjutan pasca kegiatan Program Pengenalan Kampus (P2K) di Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Setiap fakultas berlomba untuk membuat rangkaian acara makrab yang menarik dengan berbagai cara, seperti mencari tempat yang representatif atau dengan memberikan iming-iming berupa kaos, pin, sticker, bingkisan, bahkan sertifikat P2K, yang justru membuat makrab tersebut menjadi mahal.
Hal yang berbeda dilakukan oleh panitia makrab Fakultas Psikologi UAD, para panitia berhasil membuat acara makrab ala psikologi. Makrab ala psikologi ini mereka namakan dengan “Malam Penyambutan Keluarga Baru Fakultas Psikologiâ€. Acara malam penyambutan yang dilaksanakan pada hari Sabtu (5/10/2013) bertempat dihall lantai 1, 2, dan ruang auditorium kampus 1 UAD.
Acara yang dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Psikologi ini diramaikan oleh penampilan seni dari setiap kelas angkatan 2013, komunitas tari, dan Teater Roeang 28. Para maba juga dimanjakan dengan adanya photo corner di hall lantai 2 dan kehadiran Oppu sebagai maskot P2K 2013 pada acara tersebut.
Sederhana namun bermakna itulah yang diharapkan oleh panitia pada acara penyambutan kali ini. Anggi selaku wakil ketua panitia menyampaikan “ acara malam penyambutan dianggap lebih tepat untuk dilaksanakan karena menurutnya proses keakraban selain sudah terjalin selama P2K berlangsung tidak bisa dilakukan hanya dalam waktu satu malam, namun membutuhkan waktu yang panjang dan itu dapat terjadi dengan menyatunya para maba menjadi keluarga besar mahasiswa fakultas psikologi UADâ€.