Sejarah Peradaban Islam: Model Pendidikan Islam yang Mampu Membangun Karakter (Positif)
“Penyakit jiwa paling mengerikan adalah hubbu dunia, karena penyakit ini merupakan pangkal dari segala jenis penyakit dan kerusakan yang lain”, ujar Dr Adian Husaini, MA.
Fakultas psikologi UAD terus berupaya dalam meningkatkan kualitas serta pengetahuan bagi para mahasiswanya. Kuliah umum tentang psikologi pendidikan sabtu (24/4/2018), merupakan salah satu upaya yang dilakukan. Bertempat di Auditorium kampus 1 UAD , kuliah umum kali ini mengundang salah satu pakar pendidikan islam yang juga merupakan ketua di bidang Doctoral Universitas Ibnu Khaldun yaitu Dr Adian Husaini, MA.
Kuliah umum kali ini mengangkat tema tentang sejarah peradaban islam : model pendidikan islam yang mampu membangun karakter ( positif ). Pemateri membahas tentang bagaimana awal abad kejayaan islam, terutama di bidang kajian ilmu-ilmu islam. Beliau juga menyingung masalah pendidikan Indonesia yang kurang sesuai dengan model pendidikan islam. Mulai dari sistem, kurikulum dan program studinya. Selain itu pemateri juga menerangkan bahwa banyak kesalahan-kesalahan pada konsep belajar maupun teori yang di berikan di pendidikan Indonesia. Konsep adab dalam islam menjadi sorotan penting ketika seseorang menuntut ilmu, itulah dasar seorang siswa menuntut ilmu.
Peserta pada kuliah umum ini merupakan mahasiswa yang mengambil mata kuliah psikologi pendidikan, magister sains dan beberapa guru dari beberapa institusi di Yogyakarta. Membahas tentang pendidikan di Indonesia memang tidak ada habisnya, apalagi ketika masih mencuatnya masalah pembunuhan pada salah satu guru di Jawa Timur. Ini merupakan salah satu wujud koreksi yang harus diselesaikan bersama oleh berbagai pihak yang bersangkutan guna melindun gi kesejahteraan bersama dalam dunia pendidikan Indonesia.