DISEMINASI PENELITIAN 2 (Apa yang Membuat Cinta Menjadi Penting dalam Dunia Kerja?)
Fakultas Psikologi Universitas Ahmad Dahlan (UAD), mengadakan acara diseminasi yang ke dua secara daring, menggunakan aplikasi Zoom pada 14/12/20. Acara diseminasi sendiri dilakukan dua kali dalam satu tahun. Peserta hanya dikhususkan untuk internal UAD. Topik yang diangkat pada diseminasi penelitian kali ini adalah “cinta kerja”. Diisi Dr. Aulia,S.Psi., M.Psi.,Psikolog yang melakukan desiminasi dari penelitiannya tentang cinta kerja bersama beberapa mahasiswa.
Tujuan dibentuknya kegiatan diseminasi adalah untuk memberi wadah pemaparan pada hasil penelitian yang dilakukan oleh Internal UAD, meliputi dosen maupun mahasiswa. Tentunya, agar audience dapat mengetahui topik-topik menarik seputar penelitian yang dilakukan. Audience dapat menambah wawasan untuk mengembangkan penelitian serupa.
Dari acara ini Aulia berharap “mahasisawa jadi tertarik melakukan penelitian sejenis “ dengan topik yang sama, dan mengembangkan alat ukur yang ia buat. Mahasiswa juga akan lebih tertarik untuk malakukan penelitian dibidang militer atau kepolisian. Selama ini penelitian di bidang tersebut jarang dilakuakan oleh internal UAD.